DPC PDI Perjuangan Mesuji Telah Terima 7 Pengembalian Berkas Cabup Cawabup

Written By :

Category :

Berita, Daerah, Internal, Nasional, Pemilu

Posted On :

Share This :

MAPS :

Mesuji – DPC PDI Perjuangan Kabupaten Mesuji kembali menerima pengembalian berkas dari tiga calon kepala daerah, di Kantor Sekretariat DPC Partai setempat, Senin (13/5/2024).

Tiga calon kepala daerah yang mengembalikan berkas tersebut yaitu Fuad dari Partai Nasdem, Suprapto dari PAN, dan Haryati Cendralela dari Partai Golkar.

Dari tiga pengembalian tersebut, artinya total keseluruhan sudah tujuh calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah yang telah mengembalikann berkas.

Pengembalian berkas dari setiap calon langsung diterima oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Mesuji, Budhi Condrowati dan tim penjaringan.

“Jadi sementara sampai saat ini sudah ada tujuh orang yang mengembalikan berkas, dengan mengembalikan berkas ke kantor DPC artinya memang mereka serius mengikuti kontestasi di Pilkada mendatang,” kata Ketua DPC PDI Perjuangan Mesuji, Budhi Condrowati saat dikonfirmasi.

Condro juga mengungkapkan, pihaknya hanya sekadar melakukan penjaringan saja, untuk segala keputusan diserahkan ke DPP PDI Perjuangan.

“Tentu semua mempunyai peluang yang sama baik internal maupun eksternal, tapi perlu diketahui semua keputusan menjadi kewenangan DPP Partai, dan kami tegak lurus oleh keputusan pusat,” ujarnya.

Diketahui, tujuh Bakal Calon Bupati atau Wakil Bupati yang sudah mengembalikan berkas ke DPC PDI Perjuangan Kabupaten Mesuji yaitu ;

  1. Sekretaris Daerah Kabupaten Mesuji, Syamsudin,
  2. Ketua TMP Kabupaten Mesuji, Deddy Irawan,
  3. Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Mesuji, Bob Nasution,
  4. Pengusaha, Edi Azhari,
  5. Ketua DPD Nasdem Kabupaten Mesuji, Fuad Amrullah,
  6. Ketua DPD PAN Kabupaten Mesuji, Suprapto,
  7. Mantan Wakil Bupati Mesuji dari Partai Golkar, Haryati Cendralela. (*)