Ririn Kuswantari Politisi Golkar Ambil Formulir Calon Kepala Daerah di PDI Perjuangan Pringsewu

Written By :

Category :

Berita, Daerah, Nasional, Pemilu

Posted On :

Share This :

MAPS :

Pringsewu – Bermodalkan mandat surat tugas dari DPP Partai Golkar, Ririn Kuswantari anggota DPRD Provinsi Lampung, akhirnya mengambil formulir pendaftaran bakal calon bupati di DPC PDI Perjuangan Pringsewu, Jumat (26/4/2024).

Didampingi sang suami Wendi Melfa serta jajaran pengurus DPD II Golkar Pringsewu,  Ririn Kuswantari mendatangi Sekretariat DPC PDI Perjuangan untuk mengambil formulir pendaftaran penjaringan bakal calon bupati setempat

Ririn menyampaikan, dirinya melakukan pendaftaran ini perintah partai yang sudah memberikan surat tugas dari DPP Partai Golkar untuk mempersiapkan diri maju pada kontestasi Pilkada Pringsewu 2024 ini.

”Dan saya satu-satunya kader partai yang mendapat surat tugas dari partai untuk mempersiapkan diri maju sebagai bakal calon bupati di Pilkada Pringsewu November mendatang,” katanya.

Menurutnya, Kabupaten Pringsewu sudah tidak asing lagi. Mengingat, selama tiga periode jadi anggota DPRD Provinsi, Pringsewu adalah salah satu Dapil yang menyumbang suara signifikan baginya.

“Maka dari itu saya terpanggil dan bulatkan tekad untuk maju serta berkontestasi dalam Pilkada Pringsewu,” ujarnya.

Sementara untuk Visi, lanjut Ririn, akan selaras dengan Visi Indonesia Maju Berkelanjutan kemudian misinya akan memecahkan enam isu strategi daerah Lampung.

”Emam isu strategi dimaksud adalah daya saing sumber daya manusia yang berkualitas, kualitas perekonomian daerah, tata kelola pemerintahan, stabilitas daerah, keseimbangan sosial budaya dan lingkungan hidup, dan infrastruktur publik yang berkelanjutan,” tandasnya.

Sementara Ketua DPC PDI Perjuangan, Palgunadi mengatakan, PDI Perjuangan terbuka bagi partai manapun untuk menjalin koalisi.

“Dan PDI Perjuangan terbuka selagi niatnya sama untuk membangun Bumi Jejama Secancanan,” tutupnya. (*)